Reviewed by dokie80 on
karena ga pernah baca buku fantasy berlatar belakang seperti itu, makanya berasa unik.
saya berasa aneh, cerita di mulai dengan latar belakang si chen yong, bukan si ai ling, untuk apa? kenapa ga diceritain latar belakang si 'silver phoenix' saja? keberadaan si chen yong hampir tidak mempengaruhi jalan cerita. hubungan latar belakang kelahiran si chen yong tidak ada sangkut pautnya dengan si 'silver phoenix'.
mengenai si ai ling, doi doyan sekali makan, banyak cerita tentang makanan yang kalo di kumpul2, mungkin bisa berlembar2. kemampuannya sendiri terkesan ga ada tandingannya, bisa merasuki orang, bisa bunuh jiwa orang (maupun monster), hampir tanpa ada perlawanan dari musuhnya.
untuk judul 'silver phoenix', cerita tentang silver phoenix nya sendiri sedikit sekali. siapa itu silver phoenix? seperti apa kehidupannya di masa lampau? kemampuan apa yang dia miliki sebelumnya? kenapa dia bunuh diri, kenapa ga coba melawan kalau memang ada kemampuan? ga jelas..
2 bintang untuk keunikan cerita dan latar belakang yang berbeda dengan novel fantasi pada umumnya, 1 bintang untuk jalan cerita. maaf, bagi saya kurang menarik =(
Reading updates
- Started reading
- 26 December, 2009: Finished reading
- 26 December, 2009: Reviewed